Ganjar Pranowo-Mahfud MD memberikan selamat kepada Gibran yang menerima tawaran menjadi cawapres Prabowo Subianto.

by -68 Views
Ganjar Pranowo-Mahfud MD memberikan selamat kepada Gibran yang menerima tawaran menjadi cawapres Prabowo Subianto.

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, yang menerima pinangan dari Partai Golkar untuk diusulkan sebagai calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto, mendapatkan berbagai tanggapan dari masyarakat. Bahkan, pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang diusung oleh PDIP, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, juga memberikan tanggapan.

Meskipun Gibran merupakan kader PDIP dan telah mendapatkan instruksi dari partai untuk memenangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dalam pilpres 2024, Ganjar tetap memberi ucapan selamat. “Selamat. Mudah-mudahan kita akan bertanding dengan fair, sehat, dan menyenangkan,” kata Ganjar dalam jumpa pers di Media Center Tim Pemenangan Nasional (TPN) Jakarta, Minggu (22/10).

Menurut Ganjar, semua warga Indonesia memiliki hak politik, termasuk hak untuk menentukan pilihan dan arah politik. Termasuk Gibran, yang merupakan putra dari Presiden Joko Widodo. “Semua warga negara punya hak, ya, untuk turut serta dalam sebuah kontestasi,” ujarnya.

Pendapat yang sama juga disampaikan oleh Mahfud MD. Dia berpendapat sama persis dengan apa yang disampaikan oleh mantan gubernur Jawa Tengah dua periode itu. “Iya, sama. Selamat bertanding,” ucap Mahfud.

Gibran Rakabuming Raka adalah seorang politikus muda yang dididik dan dibesarkan oleh PDI Perjuangan. Dia memenangkan pesta demokrasi di Kota Solo pada tahun 2020 lalu. Semakin mendekati tahun ketiganya sebagai Wali Kota Solo, nama Gibran semakin banyak diperbincangkan karena kemungkinan menjadi calon wakil presiden Prabowo Subianto. Namun, usianya yang baru 36 tahun belum memenuhi syarat.