Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpotensi berkuasa selama 15 tahun ke depan jika putranya, Gibran Rakabuming Raka, berhasil memenangkan Pilpres 2024. Hal ini dikemukakan oleh seorang pegiat media sosial bernama Rinny Budoyo. Menurutnya, jika Gibran menjadi wakil presiden dari Prabowo Subianto selama 5 tahun, kemudian ia berpotensi menjabat sebagai presiden selama 2 periode seperti Jokowi.
Rinny Budoyo menyatakan, “Jika pasangan Prabowo-Gibran menang, maka nama Gibran bisa menduduki jabatan selama 15 tahun, 5 tahun sebagai wakil presiden dan 10 tahun sebagai presiden di puncak kekuasaan.” Ungkapannya ini dikutip dari YouTube 2045 TV pada Senin (30/10).
Ia juga menambahkan, “Jokowi dan kelompoknya akan benar-benar berkuasa selama 15 tahun ke depan, dan semakin lama rezim ini berkuasa, kemungkinan korupsi dalam pemerintahan ini juga semakin meningkat, begitulah kejamnya hukum alam.”
Dalam survei SMRC yang dilakukan pada 2-8 Oktober 2023, pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah diketahui unggul dalam Pilpres 2024. Meskipun hanya dengan selisih suara tipis, mereka berada di posisi pertama mengalahkan pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Selisih suara antara mereka dengan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar juga cukup jauh.
“Pasangan Anies-Muhaimin mendapatkan suara sebesar 23,5 persen, Ganjar-Mahfud 33,1 persen, Prabowo-Gibran 36 persen, dan belum menjawab 7,4 persen,” ungkap pendiri SMRC, Saiful Mujani. (Populis)