Jokowi Tidak Berkunjung ke Megawati, John Sitorus: Lupa Asal Mula?

by -131 Views
Jokowi Tidak Berkunjung ke Megawati, John Sitorus: Lupa Asal Mula?

FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) tahun ini tidak mengunjungi Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Hal ini menuai sorotan.

Salah satunya dari Pegiat Media Sosial Jhon Sitorus. Menurutnya, Jokowi memang tidak perlu lagi melakukan hal tersebut.

“Jokowi memang tidak perlu mengunjungi Bu Mega seperti sebelumnya,” kata Jhon dikutip dari unggahannya di X, Sabtu (13/4/2024).

Ia menilai, orang nomor satu di Indonesia itu tidak perlu lagi mengunjungi Mega. Ia menyebut Jokowi tidak lagi memiliki adab dan etika.

“Kan sudah tidak butuh lagi, apalagi sudah tidak ada adab dan etika lagi,” ujarnya.

Jhon mengungkapkan, selama ini Jokowi memang sering mengunjungi Megawati. Itu karena segala keinginan Jokowi dituruti.

“Sebelumnya Jokowi rutin sekali mengunjungi Bu Mega karena semua keinginan Jokowi dituruti oleh Bu Mega,” ucapnya.

Ia pun berspekulasi, apakah Jokowi seperti kacang yang melupakan kulitnya.

“Kacang lupa kulit? Tergantung siapa yang melihat. Yang jelas, Jokowi lah yang merusak tradisi itu,” pungkasnya.

Sebelumnya, Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden, Ali Mochtar Ngabalin mengatakan alasan Jokowi tidak bertemu dengan Mega di momen Lebaran karena masalah waktu.

Ia menyebut Jokowi sudah memiliki jadwal. Termasuk di antaranya berkumpul dengan keluarga. (Arya/Fajar)