Koalisi Indonesia Maju Bersatu di Polman

by -71 Views
Koalisi Indonesia Maju Bersatu di Polman

FAJAR.CO.ID, POLMAN – Tiga partai Koalisi Indonesia Maju (KIM), yaitu Gerindra, PAN, dan Golkar bersatu dalam mendukung pasangan calon bupati Andi Bebas Manggazali dan Siti Rahmawati (Siti KDI) (BESTI) dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat.

PAN resmi mendukung pasangan BESTI sebagai calon bupati-wakil bupati Polman dalam Pilkada Serentak 2024. Pasangan ini telah mengantongi formulir B1-KWK dari PAN, yang merupakan syarat resmi untuk mendaftarkan diri sebagai calon bupati dan wakil bupati ke KPU.

“Kami (PAN) sepakat mendukung pasangan Bebas-Siti KDI. Insya Allah, pasangan ini akan amanah dalam memajukan Kabupaten Polewali Mandar. Dengan izin Allah, pasangan ini akan menang. Kami memberikan dukungan penuh untuk pasangan Besti,” kata Zulhas di Jakarta pada Selasa malam, 9 Juli 2024.

Selanjutnya, Gerindra juga mendukung pasangan Bebas-Siti secara penuh. Partai yang dipimpin oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto ini merekomendasikan pasangan BESTI untuk maju sebagai calon bupati dan wakil bupati di Pilkada Polman.

Berdasarkan informasi dari foto yang diterima redaksi, surat rekomendasi tersebut dikeluarkan pada 15 Juli 2024 dan diserahkan oleh Sekjen partai Gerindra Ahmad Muzani kepada Ketua DPD Gerindra Sulbar, Andi Ruskati Ali Baal Masdar.

Sementara itu, Golkar juga akan segera memberikan surat rekomendasi usungannya kepada calon bupati Polman, Andi Bebas Manggazali, beserta penyerahan formulir B1-KWK, mengikuti langkah partai Gerindra dan PAN.