Warga Pasiang Matakali Sambut Kedatangan Manggazali dengan Hangat: Sahabat Petani Bebas

by -75 Views
Warga Pasiang Matakali Sambut Kedatangan Manggazali dengan Hangat: Sahabat Petani Bebas

FAJAR.CO.ID, POLMAN – Masih berada di zona 1, Calon Bupati Polewali Mandar Andi Bebas Manggazali kembali mencari dukungan dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Pada hari keenam masa kampanye, calon bupati nomor urut 2 tersebut mengunjungi warga Dusun Tojangan, Desa Pasiang, Kecamatan Matakali, Polman, Senin, 30 September 2024.

Ratusan warga Pasiang memenuhi pertemuan tersebut untuk mendengarkan program yang diusung oleh pria yang memiliki hobi otomotif tersebut.

Sultan, salah satu warga yang hadir dalam pertemuan tersebut mengatakan bahwa Polewali Mandar membutuhkan pemimpin yang dapat berkomunikasi langsung dengan masyarakatnya, tanpa adanya sekat antara masyarakat dan pimpinan.

“Pemimpin yang dibutuhkan adalah pemimpin yang bisa dan mau berkomunikasi langsung sehingga ketika ada kebutuhan, kita dapat langsung menyampaikannya kepada pemimpin,” ujar Sultan sambil disetujui oleh ratusan warga lainnya.

Pada pertemuan tersebut, juga dibicarakan mengenai masalah pertanian di Polman. Seperti yang diungkapkan oleh Bahri, seorang tokoh masyarakat Polman yang turut hadir dalam acara tersebut.

Beliau menyebutkan bahwa sebanyak 70% penduduk di Polman bekerja sebagai petani, baik petani kebun maupun petani sawah. Menurutnya, setiap orang memiliki masalahnya sendiri, dan Bebas dianggap sebagai teman para petani.

Oleh karena itu, lanjutnya, melihat latar belakang pasangan BESTI (Bebas Manggazali – Siti Rahmawati) diyakini mampu mengatasi masalah tersebut. Bebas Manggazali, sebagai seorang insinyur pertanian, dianggap sangat relevan untuk membawa perubahan dalam sektor pertanian di Polman.