Prabowo Mengisahkan Latihan Pidato Selama 5 Jam, Pendukung Meminta Digerakkan oleh Joget Gemoy

by -63 Views
Prabowo Mengisahkan Latihan Pidato Selama 5 Jam, Pendukung Meminta Digerakkan oleh Joget Gemoy

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengaku telah berlatih pidato selama lima jam sebelum tampil dalam kampanye akbar bertajuk Pesta Rakyat di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada Sabtu (10/2/2024).

“Tadi malam saya sudah latihan pidato selama lima jam. Tapi saya mengerti dan paham, saudara-saudara sudah setuju, sudah sehati dengan kami, karena jika tidak, tidak mungkin saudara-saudara berjam-jam berdiri di sini,” kata Prabowo.

Prabowo kemudian berpesan kepada para pendukungnya untuk hadir dan mencoblos pada tanggal 14 Februari mendatang.

“Jaga surat suara saudara, coblos, tunggu sampai selesai. betul? terima kasih. Terima kasih saudara-saudara sekalian,” kata Prabowo.

Dengan semangat berapi-api Prabowo membakar semangat ratusan ribu pendukungnya dengan mengatakan meskipun kemenangan berada di depan mata, namun janganlah lengah dan sombong serta harus tetap rendah hati.

“Kita harus sopan santun, jangan mau diprovokasi, jangan curang, jangan menyakiti orang lain, kita berbuat baik, kita berbuat baik. kita menyongsong estafet kebaikan, presiden keenam menyerahkan ke presiden ketujuh, presiden ketujuh insyaallah menyerahkan ke presiden yang kedelapan, insyaallaah Prabowo-Gibran berbakti dan mengabdi kepada rakyat Indonesia,” ucap Prabowo.

“Kita tidak sendirian, rakyat beribu-ribu orang, bergantung kepada kita. rakyat yang tak pernah kita lihat, rakyat yang mungkin tak akan pernah lihat kita, tetapi apa yang kita lakukan akan menentukan apa yang terjadi kepada mereka,” lanjutnya lagi.