Ribuan Mahasiswa Jogja Menggelar Aksi Protes Kembali di Gejayan Menolak Politik Dinasti ala Jokowi

by -79 Views
Ribuan Mahasiswa Jogja Menggelar Aksi Protes Kembali di Gejayan Menolak Politik Dinasti ala Jokowi

FAJAR.CO.ID, JOGJAKARTA – Gejayan Memanggil Kembali. Ribuan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Jogjakarta ramai-ramai turun ke jalan, Senin (12/2/2024). Mereka melakukan aksi demonstrasi untuk melawan praktik politik dinasti, pembunuhan demokrasi, dan melawan semua praktik buruk rezim Presiden Joko ‘Jokowi’ Widodo.

Aksi demonstrasi dimulai dari bundaran Universitas Gadjah Mada (UGM) Jogjakarta. Massa ribuan orang dari berbagai elemen masyarakat berkumpul sambil membawa sejumlah poster berisi tuntutan. Misalnya ‘Adili Jokowi dan Kroni-Kroninya’, ‘Selamatkan Demokrasi, Jangan Diam!’, ‘Korban Rezim Jokowi’, ‘Jokowi Bapak Politik Dinasti Indonesia’, ‘Stop Politisasi Bansos’, dan lainnya.

Massa juga sempat melakukan aksi teatrikal dengan memecahkan kendi-kendi berisi tulisan praktik buruk rezim Jokowi. Setelah itu, massa kemudian long march dari bundaran UGM ke Jalan Affandi dan menggelar panggung orasi di pertigaan lampu merah Gejayan.

“Hancurkan Rezim Jokowi. Turunkan Jokowi,” teriak massa kompak.

Saat di lampu merah Jalan Affandi, mahasiswa nekat memanjat billboard besar di pinggir jalan untuk membentangkan spanduk besar. Tiga spanduk besar dibentangkan, dengan salah satu spanduk bergambar Jokowi yang sedang dipenggal. Spanduk itu bertuliskan ‘Hancurkan dan Adili Rezim Jokowi’.

“Aksi ini untuk merespon situasi hari ini, ternyata selama dua periode rakyat ditipu habis oleh presiden Jokowi. Di akhir jabatannya, Jokowi menutup kekuasaannya dengan menggunakan segala macam entitas kekuasaan seperti Mahkamah Konstitusi dan melibatkan kroni-kroninya untuk mengeluarkan regulasi-regulasi yang betul-betul mencederai demokrasi,” ucap koordinator aksi, Sana Ulaili.